Senin, 02 Agustus 2010

KESUKSESAN DIMULAI DENGAN ANDA

Kesuksesan bukan sebuah hal yang bisa datang dengan sendirinya. Kesuksesan perlu dijemput dari tempatnya bersemayam. Bisa kita lihat disekeliling kita, orang yang sukses adalah orang yang memperjuangkan kesuksesan tersebut. Kita diberi asset yang sama dan adil oleh Allah yaitu Waktu. Setiap makhluk di dunia ini tidak hanya manusia diberi waktu yang sama yaitu 24 jam sehari.

Akan tetapi kenapa tingkat keberhasilan orang berbeda – beda ?. Ini adalah dipengaruhi oleh manusia itu sendiri, bukankah Allah sendiri telah mengatakan bahwa Allah tidak akan mengubah nasib suatu kaum hingga kaum tersebut ingin mengubah nasibnya sendiri ( Q.S. Ar – Ra’du: 11 ).

Allah saja telah menjelaskan bahwa nasib kita itu tergantung usaha kita, jika kita ingin sukses besar maka lakukanlah hal yang mengantarkan manusia agar bisa sukses besar. Ini membuktikan bahwa hukum sebab – akibat berlaku dan kita bisa membuat kesimpulan bahwa jika ingin menjadi seorang yang sukses maka kita harus melakukan suatu hal yang merupakan sebab sukses, barulah kita dapat akibatnya yaitu sukses.

Meski demikian kita juga tidak boleh mengesampingkan kehendak Allah. Maka jika anda ingin sukses Anda harus minta sama Allah. Toh surga aja bisa diminta ama Allah apa lagi Cuma sukses. Walau Allah mengatakan kalau ingin sukses harus berawal dari diri sendiri tetapi yang menentukan tetap Allah ( Q.S. Ali-Imran: 109 ).
Urusan apapun harus dikembalikan kepada Allah karena karena kita adalah makhluk yang lemah tanpa daya jika tidak mendapat izin dari Allah. Sedangkan Allah maha kuasa atas segala sesuatu.

Ayooo… kalau mau sukses minta dulu ma Allah. Surga aja dikasih kalo minta apalagi Cuma sukses.

0 komentar:

Posting Komentar

SILAHKAN TINGGALKAN KOMENTAR YANG MEMBANGUN